Aceh Utara – Pj Bupati Aceh Utara, Dr. Drs. Mahyuzar, M.Si, mengundang sejumlah pejabat dan instansi terkait untuk menghadiri acara peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 H/2025 M.
Acara tersebut akan digelar pada hari Minggu, 26 Januari 2025, pukul 19.30 WIB, bertempat di Masjid Agung Baiturrahim di Kecamatan Lhoksukon Kabupaten Aceh Utara, Minggu (26/01/25).
Undangan tersebut ditujukan kepada Pj. Sekretaris Daerah, para staf ahli, asisten, kepala SKPK, camat, serta ketua dan sekretaris lembaga keistimewaan Aceh Kabupaten Aceh Utara. Acara dimulai dengan Shalat Isya berjamaah, dilanjutkan dengan rangkaian peringatan Isra’ Mi’raj.

Bupati Aceh Utara berharap seluruh undangan dapat hadir tepat waktu dan mengenakan pakaian islami sebagai bentuk penghormatan pada acara yang penuh makna ini.
Peringatan Isra’ Mi’raj merupakan momen penting dalam memperdalam kecintaan umat Islam kepada Nabi Muhammad SAW dan meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT.
Bagi para Kepala SKPK, diharapkan untuk turut mengikutsertakan pemangku eselon dan ASN di lingkungan masing-masing untuk bersama-sama merayakan acara tersebut. [Ms]