Aceh Utara – Gentapost.com | Sekolah Dasar Negeri (SDN) 10 Kecamatan Syamtalira Bayu yang terletak di Gampong Lancok Kabupaten Aceh Utara, kembali menyambut bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah dengan penuh antusiasme, Rabu 26 Februari 2025.
Tradisi tahunan, sekolah ini menggelar pawai keliling yang melibatkan seluruh siswa dan masyarakat sekitar. Pawai ini menjadi simbol semangat kebersamaan dalam menyambut bulan penuh berkah yang di gelar pada Selasa (25/02).
Selain pawai, SDN 10 juga melaksanakan kegiatan sosial dengan membagikan infaq kepada masyarakat sekitar. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian sekolah dalam berbagi kebaikan dengan menyambut bulan suci Ramadhan.

Kegiatan tersebut telah menjadi tradisi yang dinantikan setiap tahunnya dan terus dilestarikan oleh pihak sekolah.
Kepala Sekolah SDN 10, Ibu Musnawati, S.Pd, menyampaikan rasa syukur dan kebahagiaannya atas terlaksananya kegiatan tersebut. “Marhaban ya Ramadhan, semoga dengan pawai dan pembagian infaq ini, kita semua dapat lebih mendekatkan diri kepada Allah S.W.T dan mempererat tali silaturahmi antar sesama,” ujar Ibu Musnawati.
Dengan adanya kegiatan ini, Semoga Ramadhan 1446 Hijriah akan menjadi bulan yang penuh berkah bagi seluruh masyarakat, serta menjadi tradisi positif yang terus dilanjutkan untuk menyambut bulan suci di tahun-tahun mendatang.